Soal dan Pembahasan Geografi SBMPTN 2018 (kode 653)
- (A) akuifer terpotong oleh lembah sungai
- (B) akuifer semi-tertekan yang pecah
- (C) proses vulkanisme
- (D) kontak air tanah dengan batuan panas
- (E) formasi lembah sungai tertimbun
Pembahasan:
Mata air merupakan pancaran air yang berasal dari dalam bumi atau dari dalam tanah. Air yang keluar atau memancar ini tentunya mengarah ke permukaan Bumi.
Keluarnya mata air berasal dari akuifer.
Akuifer sendiri merupakan lapisan yang berada di bawah tanah yang mengandung air dan mempunyai kemampuan untuk mengalirkan air.
Mata air artesis (artesian spring) adalah mata air yang keluar dari akuifer yang tertekan oleh lapisan kedap air di lapisan tanah yang dalam.
Penyebab memancarnya air tanah dari dalam menuju ke permukaan Bumi yaitu terbatasnya akuifer, di mana keberadaan air tanah berada di elevasi yang lebih tinggi dari tempat keluarnya air. Penyebab lain yaitu karena lapisan akuifer mengalami kerusakan akibat terdapatnya patahan pada lapisan batuan. Sehingga di permukaan Bumi akan terlihat air yang memancar dari dalam tanah.
π₯ Kunci Jawaban : B
- (A) kecepatan angin tinggi
- (B) suhu dan air laut rendah
- (C) tekanan udara tinggi
- (D) suhu dan air laut tinggi
- (E) kecepatan angin rendah
Pembahasan:
Hujan siklonal merupakan salah satu jenis hujan yang terjadi atau terbentuk karena adanya udara panas, suhu lingkungan yang tinggi, dan tiupan angin besar (bertiup dengan kecepatan tinggi) yang berputar- putar.
Hujan siklonal ini biasa terjadi di sekitar daerah tropis dengan suhu permukaan air laut yang hangat (umumnya di atas 26,5˚C). Hujan siklonal terjadi saat angin siklon bertiup. Semakin kencang angin, maka konveksi uap air akan semakin cepat dan intensitas hujannya pun akan semakin besar
π₯ Kunci Jawaban : D
- (A) struktur tanah gembur
- (B) ketersediaan air tinggi
- (C) solum tanah tebal
- (D) permeabilitas tanah cepat
- (E) drainase tanah terhambat
Pembahasan:
Tanah alluvial adalah tanah yang terbentuk karena endapan tanah yang tererosi dari bagian hulu sungai.
Tanah aluvial dapat dimanfaatkan sebagai lahan pertanian karena kandungan unsur hara yang relatif tinggi. Tanah alluvial tergolong sebagai tanah muda, yang terbentuk dari endapan halus di aliran sungai.
Tanah aluvial memiliki manfaat di bidang pertanian salah satunya untuk mempermudah proses irigasi pada lahan pertanian. Ketersediaan air yang tinggi di sekitar tanah aluvial menyebabkan tanah ini sangat cocok untuk budidaya tanaman pertanian.
π₯ Kunci Jawaban : B
- (A) wilayah laut sangat terbuka
- (B) sebagian besar laut dangkal
- (C) wilayah laut sangat luas
- (D) garis batas wilayah tidak jelas
- (E) wilayah laut yang banyak pulau
Pembahasan:
Jika luas laut wilayah Indonesia dibandingkan dengan luas daratan Indonesia, wilayah laut memiliki sekitar 1,5x lipat lebih luas daripada wilayah daratan. Luas wilayah laut Indonesia adalah 3.257.483 km persegi. Wilayah laut yang sangat luas menjadikan potensi perikanan dan sumber daya laut Indonesia sangat tinggi. Potensi ikan dan sumber daya laut yang tinggi menarik nelayan asing untuk mencuri ikan di laut Indonesia. Tingginya pencurian ikan oleh nelayan asing disebabkan oleh luasnya wilayah laut Indonesia dan pengawasan laut Indonesia yang minim.
π₯ Kunci Jawaban : C
- (A) pola perdagangan yang berorientasi pada pasar
- (B) ketergantungan pada sumber daya pertanian
- (C) teknologi tepat guna yang telah berkembang
- (D) ketergantungan sumber daya alam
- (E) kelengkapan lembaga pemerintahan desa
Pembahasan:
Desa Swadaya adalah desa yang belum berkembang. Hampir seluruh kebutuhan hidup penduduknya dipenuhi dari sumber daya alam di lingkungan tempat tinggal. Ciri-cirinya desa swadaya antara lain:
- penduduknya jarang;
- sebagian besar penduduknya masih menggantungkan kebutuhannya pada alam;
- sebagian besar masyarakatnya memenuhi kebutuhannya dengan usahanya sendiri;
- hasil untuk mencukupi kebutuhan sendiri;
- umumnya desa tersebut kurang berinteraksi dengan desa lainnya karena lokasinya terpencil sehingga proses kemajuannya sangat lamban;
- administrasi desa belum dilaksanakan dengan baik;
- memiliki lembaga-lembaga yang sangat sederhana;
- masih terikat oleh kebiasaan-kebiasaan adat;
- tingkat pendidikan dan produktivitas penduduk masih rendah; dan
- belum mampu mandiri dalam menyelenggarakan urusan pemerintahan sendiri.
π₯ Kunci Jawaban : D
- (A) bentuk dan pola
- (B) asosiasi dan rona
- (C) ukuran dan bayangan
- (D) banyangan dan bentuk
- (E) ukuran dan rona
Pembahasan:
Oleh karena itu, dalam soal ini, untuk dapat membedakan antara objek sekolah dengan hotel dari foto udara dapat dilihat dari unsur interpretasi foto udara: bentuk, bayangan, dan asosiasi.
π₯ Kunci Jawaban : D
- (A) tingkat pengangguran penduduk yang rendah
- (B) proporsi penduduk usia tua yang tinggi
- (C) angka beban ketergantungan yang rendah
- (D) tingkat harapan hidup penduduk yang tinggi
- (E) angka kematian yang rendah
Pembahasan:
Indikator kependudukan negara maju adalah berikut.
- Pertumbuhan penduduknya kurang dari 1% pertahunnya.
- Penduduknya sebagian besar tinggal di wilayah perkotaan.
- Komposisi penduduknya stasioner.
- Sebagian besar penduduknya sudah tamat SLTA.
- Penduduknya mempunyai angka harapan hidup lebih dari 70 tahun.
- Angka kematian bayinya kurang dari 35 jiwa tiap 1000 penduduk.
- Tenaga kerjanya telah digunakan secara efektif sehingga pengangguran terbuka sangat kecil.
Jepang dan Korea Selatan merupakan contoh negara maju yang berada di Benua Asia dengan angka harapan hidup yang sangat tinggi. Pada tahun 2017, angka harapan Jepang mencapai 84 tahun, sedangkan angka harapan hidup Korea Selatan mencapai 82 tahun.
π₯ Kunci Jawaban : D
- (A) kestabilan angin rendah
- (B) kekuatan angin rendah
- (C) kecepatan angin rendah
- (D) arah gerakan angin
- (E) tekanan udara tinggi
Pembahasan:
Pemanfaatan energi angin di Indonesia menemukan hambatan. Potensi energi angin di Indonesia tidak besar karena kecepatan angin rata-rata berkisar antara 3-5 m/s. Namun, hal ini masih bisa digunakan untuk membangkitkan energi listrik dalam skala kecil hingga 10 kW.
Permasalahannya terletak pada kestabilan angin yang rendah. Kecepatan angin terus mengalami fluktuasi tergantung waktu dan tempatnya. Contohnya adalah kecepatan angin di Indonesia pada siang hari cenderung lebih kencang dibandingkan dengan malam hari. Selain itu, pada beberapa tempat di Indonesia, angin sering mengalami pembelokan terutama pada daerah sekitar garis khatulistiwa yang bertekanan udara rendah. Oleh sebab itu, pembangunan turbin PLTA di Indonesia harus diletakkan pada wilayah dengan kecepatan angin yang relatif konstan dan arahnya cenderung tidak berubah-ubah, serta memiliki kecepatan angin yang besar, seperti di Sidrap, Sulawesi Selatan.
π₯ Kunci Jawaban : A
- (A) pembentukan struktur graben tengah
- (B) tumbuhan antara dua lempeng tektonik
- (C) tumbuhnya gunung api di sepanjang sesae
- (D) dua lempeng tektonik yang saling menjauh
- (E) penunjaman lempeng Samudera Hindia
Pembahasan:
Pegunungan Bukit Barisan adalah jajaran gunung yang membentang dari ujung utara Aceh sampai ujung selatan Pulau Sumatra, dengan panjang lebih kurang 1.650 km. Rangkaian pegunungan ini mempunyai puncak tertinggi, yaitu Gunung Kerinci yang berlokasi di Jambi, dengan ketinggian 3.805 mdpl. Proses geologis pembentukan Pegunungan Bukit Barisan dimulai ketika Lempeng India-Australia bergerak dan menunjam di bagian bawah Lempeng Eurasia saat menumbuk lempeng tersebut. Ketika kontak dua lempeng raksasa ini terjadi di Sumatra, keduanya membentuk sudut yang mengakibatkan kecepatan penunjaman menjadi berkurang, hal itulah yang mungkin menyebabkan gunung api di Sumatra tidak sebanyak Pulau Jawa yang interaksi lempeng-lempengnya berarah tegak lurus.
π₯ Kunci Jawaban : E
Pembahasan:
Berdirinya ASEAN dilatarbelakangi oleh beberapa persamaan yang dimiliki oleh negara-negara Asia Tenggara, yaitu:
- Persamaan letak geografis, terletak di antara dua benua dan dua samudra.
- Persamaan dasar kebudayaan, negara anggota ASEAN umumnya menjadi pewaris peradaban rumpun Melayu Austronesia.
- Persamaan nasib, negara anggota ASEAN merupakan negara yang pernah dijajah, kecuali Thailand
- Persamaan kepentingan, negara anggota ASEAN sama-sama memiliki kepentingan di bidang ekonomi, sosial budaya, keamanan, dan politik dalam rangka melaksanakan pembangunan di negara masing-masing.
Pernyataan pertama salah, sebab ASEAN terbentuk bukan lebih karena aspek kewilayahan, tetapi empat alasan utama di atas yang menjadi dasarnya.
π₯ Kunci Jawaban : D
Pembahasan:
Secara umum tipe flora dan fauna Indonesia bagian barat memiliki corak yang hampir sama dengan yang terdapat di Benua Asia, sedangkan di bagian timur bercorak Australia.
Adapun kondisi flora dan fauna wilayah Kepulauan Indonesia bagian tengah merupakan peralihan antara kedua wilayah tersebut sering disebut sebagai flora dan fauna asli Indonesia atau dikenal dengan istilah flora dan fauna Kepulauan Wallacea.
Faktor geografis mempengaruhi variasi sebaran flora dan fauna di Indonesia.
Indonesia beriklim tropis dan banyak mendapat curah hujan sehingga memiliki banyak hutan berjenis hutan hujan tropis. Berdasarkan klasifikasi iklim KΓΆppen, hutan-hutan di Indonesia dapat dibedakan menjadi tiga wilayah, yakni: Indonesia bagian Barat beriklim Af, Indonesia tengah beriklim Am, dan Indonesia bagian Timur beriklim Aw.
Ketiga klasifikasi KΓΆppen ini berdasarkan kondisi iklim dan cuacanya. Kondisi iklim dan cuaca adalah bagian dari kondisi geografis suatu wilayah.
π₯ Kunci Jawaban : A
Pembahasan:
Pernyataan pertama salah, karena pesisir barat Sumatra-lah yang lebih berisiko terlanda bencana tsunami karena dekat dengan tumbukan lempeng Indo-Australia dan Eurasia. Pada wilayah tersebut dapat terjadi pergeseran lempeng sewaktu-waktu yang dapat menyebabkan terjadinya gempa dan tsunami.
Sementara itu, alasan benar. Pesisir timur Sumatra memang sebagian besar berupa dataran rendah dan rawa-rawa
π₯ Kunci Jawaban : D
- (1) rendahnya tingkat pendidikan
- (2) pengaruh budaya setempat
- (3) tingginya tekanan ekonomi
- (4) eratnya hubungan kekerabatan
Pembahasan:
Perkawinan dini adalah peristiwa pernikahan yang terjadi pada usia dini, dalam hal ini dinyatakan dini karena secara mental dan material belum siap. Undang-undang mengatur bahwa pernikahan dini adalah pernikahan yang dilakukan sebelum umur 18 tahun. Usia pernikahan untuk wanita dimulai pada umur 19 tahun, sementara usia pernikahan pria adalah 21 tahun. Perkawinan dini di Indonesia terjadi karena beberapa hal, yaitu:
- Rendahnya tingkat pendidikan karena orang yang pendidikannya rendah tidak memahami masalah kesehatan fisik dan mental yang akan dihadapi ketika menikah di usia sangat muda
- Pengaruh budaya, di mana pada beberapa daerah di Indonesia masih terdapat tradisi menikahkan anak di usia 11-14 tahun
- Tingginya tekanan ekonomi, di mana banyak masyarakat kelas bawah yang tidak mampu membiayai kehidupan anak lebih memilih menikahkan anaknya di usia belia, agar tanggungan keluarga berkurang
- Hubungan kekerabatan yang erat, karena banyak masyarakat pedesaan yang masih menggunakan pernikahan sebagai salah satu cara untuk meningkatkan eratnya hubungan keluarga (terutama keluarga jauh)
π₯ Kunci Jawaban : E
- (1) mempersiapkan rencana tanggap darurat
- (2) menganalisis dampak bencana yang timbul
- (3) memperkirakan jumlah kerugian
- (4) menganalisis prediksi datangnya bencana
Pembahasan:
Peta risiko bencana merupakan salah satu contoh peta dinamis yang informasi di peta tersebut mengalami perubahan. Peta risiko bencana menggambarkan tingkat risiko suatu wilayah atau masyarakat terhadap suatu bencana. Tujuan dilakukannya pembaruan peta risiko bencana, yaitu mempersiapkan rencana tanggap darurat, menganalisis dampak bencana yang timbul, memperkirakan jumlah kerugian.
π₯ Kunci Jawaban : A
- (1) jumlah cadangan terbatas
- (2) sebaran tidak merata
- (3) pembentukannya berlangsung lama
- (4) antisipasi perumuhan kebutuhan
Pembahasan:
Sumber daya alam tak terbarukan adalah sumber daya alam yang terdapat dalam jumlah yang relatif statis karena tidak ada penambahan atau pembentukannya sangat lambat bila dibandingkan dengan umur manusia.
Selain itu, sumber daya alam tersebut juga tersebar tidak merata.
Oleh karena itu perlu digalakkan pengendalian eksploitasi sumber daya alam tak terbarukan. Sementara itu, pilihan keempat yaitu antisipasi pertumbuhan kebutuhan kurang tepat, karena walaupun kebutuhan manusia akan sumber daya alam tak terbarukan terus meningkat di masa depan, kegiatan eksploitasi harus tetap dikendalikan.
π₯ Kunci Jawaban : A
0 Response to "Soal dan Pembahasan Geografi SBMPTN 2018 (kode 653)"
Post a Comment